Latihan SBMPTN Gas Ideal Yang Volumenya Mengembang Secara Isobarik Tidak Melakukan Usaha
Gas ideal yang volumenya mengembang secara isobarik tidak melakukan usaha.
SEBAB
Usaha
yang dilakukan oleh gas ideal ketika mengembang sebanding dengan perubahan
volume.
Pilihannya:
A.
Pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab dan
akibat.
B.
Pernyataan benar, alasan benar, tetapi keduanya tidak berhubungan
C.
Pernyataan benar dan alasan salah
D.
Pernyataan salah alasan benar
E.
Pernyataan dan alasan keduanya salah
PEMBAHASAN:
PERNYATAAN
Isobarik
(tekanan tetap) dan volume berubah, mempunyai usaha. Yang dirumuskan W = P .
ΔV, P adalah tekanan, dan ΔV adalah perubahan volume. Sehingga pernyataan
di atas Salah.
ALASAN
Usaha
yang dilakukan gas ideal sebanding dengan perubahan volumenya merupakan pernyataan
yang benar. Bisa dilihat pada rumus W = P . ΔV.
JAWABAN :
D
Post a Comment for "Latihan SBMPTN Gas Ideal Yang Volumenya Mengembang Secara Isobarik Tidak Melakukan Usaha"